Pro Mark : Bagi teman-teman yang memiliki artikel untuk dimuat pada jurnal ini dapat dikirimkan kepada kami, dapat via e-mail ke : kana_ati@yahoo.com atau ikbali@yahoo.com atau sedan_alus@yahoo.com

Selasa, 31 Mei 2011

Sosialisasi : VISI, MISI TUJUAN, Sasaran & Strategi PRODI D3 MANAJEMEN PEMASARAN

POLITEKNIK POS INDONESIA



Visi Prodi Manajemen Pemasaran 2020:
Menjadi program studi terkemuka yang memiliki standar kompetensi unggul di bidang manajemen pemasaran yang mendukung manajemen logistik dan rantai pasok.



Misi :

1.  Menyelenggarakan pendidikan untuk menyiapkan tenaga profesional di bidang manajemen pemasaran yang unggul untuk mendukung manajemen rantai pasok   yang  berdaya saing internasional.
2.  Melaksanakan penelitian terapan di bidang manajemen pemasaran yang mendukung bidang teknologi postal, logistik, dan manajemen rantai pasok yang bermanfaat bagi mitra industri.
3.  Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat maupun industri, pemanfaatan hasil pendidikan, penelitian  di bidang manajemen pemasaran untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat secara luas.

Tujuan :
1.    Menghasilkan lulusan yang:
a.   Lulus tepat waktu,
b.   Mempunyai IPK rata-rata 3.0,
c.   Mempunyai waktu tunggu mendapatkan pekerjaan pertama kurang dari 6 bulan,
d.   Mempunyai gaji di atas rata-rata nasional,
e.   Mempunyai skor TOEFL rata-rata 475.
f.    Memberikan kepuasan tinggi pada pengguna.
2.    Setiap lulusan memiliki kemampuan teknis dalam menerapkan manajemen pemasaran serta memiliki minimal satu keahlian yang bersertifikasi baik  nasional maupun internasional.
3.    Setiap dosen menghasilkan setiap tahun paling sedikit satu publikasi dalam jurnal nasional yang terakreditasi, paling sedikit satu  karya ilmiah yang terpublikasi intenasional sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya, paling sedikit memiliki dua sertifikasi di bidang manajemen pemasaran, serta paling sedikit memberikan konsultasi mengenai manajemen pemasaran pada perusahaan dalam satu tahun.
4.    Melaksanakan paling sedikit dua kegiatan pembinaan dan satu kegiatan pelatihan manajemen pemasaran dalam satu tahun untuk mitra industri dan/atau masyarakat.
 


Sasaran :

a.    Membentuk kemampuan hardskill mahasiswa di bidang manajemen pemasaran dan perusahaan yang siap pakai dalam kurun waktu 3 tahun perkuliahan.
b.    Membentuk kemampuan softskill dan interpersonal mahasiswa yang baik pada tahun pertama. 
c.    Alumni dapat bekerja di berbagai perusahaan/instansi pada skala nasional ataupun internasional dalam waktu kurang dari 6 bulan setelah kelulusan.
d.    Memiliki wawasan bisnis (kewirausahaan) dalam bidang manajemen pemasaran pada tahun ke tiga
e.    Dapat mengimplementasikan hasil karya ilmiah dalam proses pendidikan dan pengajaran yang berkualitas
f.     Melakukan magang di industri satu kali dalam setahun untuk  pengembangan pengetahuan tentang industri.

Strategi Pencapaian :
a.    Memberikan tugas besar I , II, PKL dan Tugas Akhir untuk setiap mahasiswa.
b.    Diadakan kegiatan character building dan outbound bagi mahasiswa baru.
c.    Mengikut sertakan mahasiswa dalam kegiatan dosen pada program penelitian dan pengabdian masyarakat.
d.    Melakukan Kerja magang, Praktek Kerja Lapangan (PKL)/ Internship Program dengan industri/perusahaan/instansi pemerintah, diharapkan kegiatan tersebut dapat dilanjutkan dengan perekrutan sebagai pegawai pada industri terkait.
e.    Melakukan kunjungan ke industri, melakukan workshop di bidang manajemen pemasaran.
f.     Mendirikan inkubator Bisnis di Program studi Manajemen Pemasaran.
g.    Mengaktifkan peran himpunan mahasiswa program studi Manajemen Pemasaran dengan mengadakan berbagai kegiatan.
h.    Memberikan kesempatan bagi setiap dosen untuk mengikuti studi lanjut.
i. Mendorong setiap dosen untuk selalu membuat artikel ilmiah, mengikuti seminar di bidang manajemen pemasaran.